Apakah kamu pernah mengalami kebingungan, ketika ingin mempelajari ilmu baru tapi nggak tahu harus mulai dari mana? Sedang mencari pekerjaan, tapi belum diterima dan tertarik buat upgrade skill lebih dulu?
Kenalan yuk sama program keren dari Pemerintah Indonesia, #JadiBisa dengan Kartu Prakerja. Sebuah program yang diselenggarakan dengan tujuan untuk memberikan pelatihan dan bantuan finansial kepada masyarakat yang ingin meningkatkan keterampilan dan kualitas kerja mereka.
Related article: Alur Program Pelatihan Prakerja 2023
Semua WNI yang berusia 18 tahun ke atas dan tidak sedang mengikuti pendidikan formal boleh mendaftar program ini. Termasuk teman-teman yang sedang mencari pekerjaan, mengikuti pelatihan Prakerja tentu akan memberikan manfaat sekaligus ilmu baru sebagai bekal tambahan.
Manfaat Mengikuti Program Pelatihan Prakerja
Apa yang bisa didapatkan kalau ikut program pelatihan Prakerja? Banyak banget nih manfaatnya, admin coba jelasin satu persatu ya. Coba disimak.
1. Meningkatkan Keterampilan dan Kemampuan
Program Prakerja memberikan akses kepada peserta untuk mengikuti pelatihan dan kursus online dari berbagai bidang, seperti teknologi, bisnis, kreatif, dan sebagainya. Hal ini dapat meningkatkan keterampilan dan kemampuan peserta dalam bidang tertentu, sehingga dapat membuka peluang karir dan meningkatkan penghasilan mereka.
Mari kita ambil contoh dari salah satu program rekomendasi dari Karier.mu Prakerja – Kelas Membuat Konten Pengajaran Online untuk Guru.
Sebuah program yang dirancang untuk tujuan supaya peserta dapat membuat konten pengajaran yang menarik sebagai guru di platform pembelajaran online. Meski pembelajaran secara online bukan hal baru setelah pandemi, tapi tidak semua orang mengetahui bagaimana seharusnya membuat konten supaya aktivitas belajar tetap bisa berjalan dengan baik meski dilakukan secara online.
Mengutip ulasan dari salah satu peserta (Ranti Rajawani) dari program ini, “program sangat menarik dan bisa mengembangkan diri dalam proses pembelajaran dengan mudah, dan penuh kreasi dalam beraktivitas.”
2. Mendapatkan Modal Belajar dan Intensif
Peserta akan mendapatkan modal belajar senilai Rp 3.500.000,00 yang bisa dibelanjakan program pelatihan di mitra kartu Prakerja, dan Karier.mu adalah salah satunya. Setelah menyelesaikan serangkaian program pelatihan, peserta juga akan menerima insentif senilai Rp 600.000,00.
“Dibayar untuk belajar”, harapannya modal dan intensif yang diberikan juga bisa memberikan motivasi bagi para peserta.
3. Menambah Pengalaman dan Jaringan
Selain mendapatkan pengetahuan baru dan meningkatkan keterampilan, peserta program Prakerja juga dapat menambah pengalaman dan jaringan. Peserta dapat bertemu dengan orang-orang dari berbagai latar belakang dan bidang, serta belajar dari pengalaman mereka dalam menjalankan bisnis atau karir.
Misalnya di kelas Mengelola Usaha Warung Kopi untuk Pengusaha Kafe Pemula, peserta akan bertemu dengan instruktur dari bidang yang sama, dan akan memberikan banyak insight untuk mengawali membuka usaha kafe bagi pemula.
Setidaknya, itulah yang dirasakan oleh Syarbunis, salah satu peserta program yang menyebutkan bahwa program ini sangat dianjurkan untuk diikuti karena isi materinya “daging semua.”
4. Meningkatkan Motivasi dan Percaya Diri
Mengikuti program Prakerja akan meningkatkan motivasi dan rasa percaya diri untuk mengembangkan karir atau mengelola bisnis peserta. Karena peserta memiliki kesempatan untuk belajar dari ahlinya dan memperluas pengetahuan mereka dalam bidang yang terpilih.
5. Membuka Peluang Karir Baru
Setelah menyelesaikan program Prakerja, banyak peserta yang berhasil membuka peluang karir baru, sangat berguna apalagi untuk fresh graduate. Keterampilan dan pengetahuan baru yang diperoleh akan membantu peserta menjadi lebih berdaya saing di pasar kerja dan meningkatkan peluang dalam mencari pekerjaan yang lebih baik.
Contohnya program Melayani Pelanggan bagi Customer Service Workers, sebuah program yang akan membantu peserta untuk memahami cara kerja garda terdepan (Customer Service) untuk berkomunikasi dengan pelanggan secara efektif. Serta mencari tahu bagaimana membuat strategi pelayanan pelanggan yang tepat.
Seperti yang dirasakan oleh salah satu peserta (Arya Muhammad Ikhsan), “Setelah menyelesaikan program pelatihan ini, ada banyak ilmu baru yang saya dapatkan seputar pelayanan pelanggan. materi yang disajikan sangat mudah dipahami serta infografis yang menarik menjadikan saya tidak bosan dalam hal pembelajaran. Terima Kasih Prakerja atas programnya, dan Terima kasih juga kepada aplikasi Karier.mu atas materi pelatihan nya. Sukses selalu! 🙏.”
Itulah 5 manfaat utama yang akan kamu dapatkan ketika mengikuti program pelatihan Prakerja. Tentu saja masih ada banyak manfaat lain yang belum disebutkan di atas. Kamu hanya perlu membuktikannya sendiri dengan mengikuti serangkaian pelatihannya sampai tuntas.
Pertanyaannya, sudahkah kamu menentukan pilihan program yang akan dipelajari? Kamu bisa langsung cek https://prakerja.karier.mu/ untuk melihat daftar program rekomendasi yang sudah dikurasi oleh tim Karier.mu Prakerja. Jadi kamu tidak perlu khawatir lagi, karena apapun pilihan program Prakerja yang kamu ambil di Karier.mu, pasti akan memberikan pengalaman belajar yang bermanfaat dan menyenangkan.
Selamat belajar!
0 Comments