Untuk para Sobat Karier yang baru saja menyandang status sebagai fresh graduate, selamat! Karena saat ini adalah saat di mana kamu memasuki tahap baru, yaitu mencoba untuk memiliki pekerjaan untuk mewujudkan tanggung jawab yang lebih besar. Ketika kamu sedang melamar kerja, tentu ada sebuah proses yang tidak instan dan mungkin akan membuat kamu melakukan banyak usaha, apalagi kalau kamu memiliki impian untuk dapat bekerja di sebuah perusahaan tertentu. Eits, tapi jangan khawatir, karena di sini kamu akan tahu apa saja hal yang harus disiapkan untuk mendukung proses lamaran kerjamu. Apa saja ya? Yuk, disimak!
Buat lamaran kerjamu dilirik perusahaan impian dengan kelima hal ini:
1. Siapkan CV dan Portofolio yang Menarik
Perlu untuk Sobat Karier ingat, CV (Curriculum Vitae) adalah rangkuman dari data diri, latar belakang pendidikan dan juga pengalaman yang pernah dimiliki yang bertujuan untuk menunjukkan kemampuan yang kamu punya. Pastikan kamu menulis data diri yang terbaru dan juga jujur dalam menulis pengalaman ataupun prestasi yang kamu punya. Kamu juga bisa membuat CV jadi lebih dilirik dengan desain-desain ataupun layout yang menarik tapi tetap mengindahkan isi dari CV-mu. Untuk Sobat Karier yang sudah memiliki banyak karya sewaktu sekolah ataupun kuliah, seperti desain, karya ilmiah, ataupun manajemen acara, bisa kamu rangkum menjadi portofolio. Dengan begitu, perusahaan jadi makin yakin nih sama keahlian dan pengalaman kamu!
2. Membangun Personal Branding yang Kuat
Personal branding atau pembawaan diri juga penting untuk kamu bangun apalagi ketika sudah memasuki tahap interview di mana kamu akan berhadapan dengan seorang recruiter. Usahakan kamu memiliki kepribadian yang menyenangkan dan memberikan jawaban yang konsisten sesuai dengan apa yang kamu tulis di CV ataupun portofolio. Dari situ, seorang recruiter akan menilai kepribadian kamu, karena sikap dan sifat juga merupakan faktor yang penting lho untuk mendapatkan pekerjaan.
Baca juga: 5 Jurusan dengan Prospek yang Baik ke Depannya
3. Melatih Rasa Percaya Diri
Kadang, rasa percaya diri itu perlu dilatih lho Sobat Karier. Jadi, jangan berkecil hati kalau kamu kurang yakin pada dirimu sendiri. Coba latih rasa percaya dirimu dengan banyak melakukan monolog seakan-akan kamu sedang interview di sebuah perusahaan. Jangan lupa juga perhatikan gestur tubuhmu ketika berbicara, karena gestur tubuh bisa menunjang rasa percaya diri kamu. Pokoknya, banyak latihan dan percaya dengan kemampuan dirimu ya!
4. Pelajari Tentang Perusahaan
Tidak hanya menyiapkan CV dan latihan interview, kamu juga perlu untuk siapkan diri dengan pengetahuan seputar perusahaan tempat kamu melamar pekerjaan. Lakukan beberapa riset dan juga buat daftar pertanyaan yang menunjukkan bahwa kamu sangat tertarik dengan perusahaan dan juga apa yang sedang dijalankan oleh perusahaan tersebut. Kamu juga bisa menambah koneksi dengan mengetahui karyawan-karyawan yang sudah bekerja di perusahaan tersebut melalui LinkedIn.
5. Ikut Pelatihan dan Sertifikasi di Karier.mu
Terakhir tapi juga tidak kalah penting, kamu bisa menambah kualitas dirimu dengan mengikuti pelatihan ataupun sertifikasi sesuai dengan bidang yang kamu inginkan. Ketika kamu sering mengikuti pelatihan ataupun sertifikasi, bisa saja kamu akan dilihat sebagai orang yang selalu ingin belajar serta memperbaiki diri. Hal tersebut tentu bisa menjadi poin plus untuk kamu. Jangan lupa juga untuk cari pelatihan ataupun sertifikasi di Karier.mu, karena Karier.mu memberikan banyak pilihan pelatihan sesuai dengan kebutuhanmu.
Baca juga: Cara Memilih Pelatihan yang Tepat untuk Bekal Masa Depan
Jadi, itu dia kelima hal yang bisa kamu siapkan sebagai seorang fresh graduate ketika hendak melamar pekerjaan. Tetap usaha, semangat, dan jangan lupa untuk selalu meningkatkan kualitas diri. Segera mampir ke Karier.mu karena banyak pelatihan yang bisa kamu ikuti termasuk pelatihan untuk semakin siap kerja mulai dari cara membuat CV yang baik, kiat-kiat interview dan ragam pelatihan kemampuan lainnya. Semoga, proses dan usaha yang Sobat Karier lakukan, dapat membuahkan hasil yang terbaik ya. Selamat mencari kerja!
0 Comments