Kita semua tahu bahwa perkembangan teknologi memberikan banyak perubahan terhadap aspek kehidupan manusia, termasuk dunia kerja. Sebagai contoh, akhir tahun lalu internet digemparkan dengan keberadaan Chat AI yang diklaim dapat mempermudah dan mempercepat pekerjaan manusia melalui teknologinya. Mulai dari kemampuan membuat artikel, melakukan riset, hingga uji coba menjawab pertanyaan masuk universitas.
Seperti pedang bermata dua, perkembangan teknologi juga bisa memberikan kesempatan baru sekaligus mengancam keberadaan profesi yang sudah ada. Berikut 5 sektor pekerjaan yang terancam hilang karena tergantikan oleh teknologi.
1. Sektor perbankan
Beberapa peran dalam dunia perbankan mulai tergantikan oleh teknologi. Salah satunya dengan keberadaan bank digital, berupa aplikasi. Aplikasi memudahkan calon nasabah dalam membuka rekening baru dan mampu menangani keluhan nasabah melalui fitur bantuan atau chat.
2. Sektor manufaktur
Dalam beberapa tahun terakhir, otomasi dan penggunaan robot mulai gencar diterapkan dalam sektor manufaktur, seperti perakitan dan produksi. Hal ini bisa mengancam kebutuhan pekerja manusia di sektor tersebut.
3. Sektor keamanan
Keberadaan teknologi seperti CCTV dan perangkat lunak untuk menganalisis video semakin berkembang, dan bisa mempengaruhi tingkat kebutuhan tenaga manusia untuk mengisi sektor tersebut.
4. Sektor konstruksi
Pengembangan mesin konstruksi terus dilakukan untuk memudahkan pekerjaan tenaga kerja di lapangan. Namun, hal tersebut juga bisa menjadi ancaman karena keberadaan mesin yang canggih bisa menggantikan peran tenaga manusia di lapangan, karena fungsi otomasinya. Misal untuk kebutuhan pembongkaran atau penggalian.
5. Sektor transportasi
Dengan perkembangan kendaraan otonom, seperti mobil dan truk tanpa pengemudi, pekerjaan di sektor transportasi mungkin akan berkurang.
Tips Menjaga Relevansi Karir/Bisnis di Masa Depan
Seperti yang disebutkan sebelumnya, perubahan ini juga membuka lapangan pekerjaan baru terkait teknologi dan inovasi. Pekerjaan seperti pengembang aplikasi, ahli keamanan siber, digital marketing, analis data menjadi semakin dibutuhkan oleh perusahaan dan organisasi.
Oleh karena itu, penting bagi kita untuk terus belajar dan mengembangkan keterampilan dalam bidang yang berkaitan dengan teknologi dan inovasi agar bisa tetap relevan di masa depan, baik untuk yang ingin berkarir sebagai karyawan maupun mengelola bisnis sendiri.
Nah, salah satu cara yang bisa kamu coba adalah daftar program Prakerja 2023. Apa sih Prakerja itu? Dikutip dari situs resminya,
“Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja yang
ditujukan untuk pencari kerja, pekerja terkena PHK, dan/atau pekerja yang membutuhkan
peningkatan kompetensi.”
Sebuah program dari pemerintah untuk masyarakat Indonesia dengan memberikan modal belajar dan insentif tanpa pungutan biaya. Program ini menawarkan:
- Persiapan dalam mencari pekerjaan
- Peningkatan kompetensi di bidangnya
- Pelatihan pengembangan diri
Mau baca lebih lanjut cerita tentang Program Prakerja? Buka artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut tentang program Prakerja.
Syarat Prakerja 2023
Sebelum membuat akun Prakerja, kamu harus pastikan memenuhi kualifikasi dasar yang sudah ditentukan berikut ini ya.
1. Kamu terdaftar sebagai WNI dengan batas usia min. 18 tahun yang dibuktikan dengan kepemilikan KTP
2. Kamu tidak sedang menempuh pendidikan formal baik jenjang SMA/SMK maupun Universitas
3. Kamu tidak terdaftar sebagai karyawan atau belum punya pekerjaan
4. Kamu adalah karyawan terdampak dari PHK dan/atau individu (pekerja lepas/pemilik usaha mikro, dll) yang membutuhkan upgrade pengetahuan dan keterampilan
5. Kamu bukan bagian dari pejabat negara, tidak terkecuali perangkat desa, PNS, TNI, DPRD, dll
Masing-masing KK hanya bisa mendaftarkan paling banyak 2 (dua) anggota di dalamnya
Sementara itu, untuk jadwal Prakerja 2023, kamu bisa langsung cek di dashboard akun yang sudah terdaftar, atau pantau terus informasinya di Instagram Karier.mu Prakerja.
Buat kamu calon peserta Prakerja yang butuh pendampingan step by step, Karier.mu punya penawaran spesial yang akan memberikan kemudahan. Isi form bit.ly/PrakerjaBisa, dan tunggu tim kami menghubungi. Selanjutnya, kamu akan didampingi dalam proses pendaftaran hingga pemilihan program pelatihan. Daftar sekarang yuk!
Pilihan Program Rekomendasi Prakerja
Di https://prakerja.karier.mu/, kamu bisa menemukan beragam pilihan rekomendasi program yang akan membantu untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan kita. Idealnya, kompetensi yang meningkat, akan memberikan kita lebih banyak kesempatan untuk bertahan atau bahkan mendapatkan hal baru.
Misalnya, jika sebelumnya hanya berdagang secara offline, kali ini dengan mengikuti pelatihan digital marketing, maka peluang untuk mengembangkan usaha akan semakin terbuka. Begitu pula dengan karir, kamu bisa meningkatkan kompetensi dengan mengikuti belajar mandiri atau mengikuti pelatihan. Sehingga, kamu akan memiliki value tambahan yang bisa ditawarkan sebagai keunggulan ketika mencari lowongan pekerjaan dan memasukkan lamaran.
Berangkat dari permasalahan di atas, tim Karier.mu berkomitmen untuk menyiapkan pilihan program pelatihan Prakerja lengkap yang sudah dikurasi. Baik untuk kamu yang ingin menempuh karir sebagai karyawan atau kamu yang sedang menjalankan bisnis sendiri.
Kamu hanya perlu menggunakan manfaat kartu Prakerja dengan saldo pelatihan jutaan rupiahnya untuk mengambil program pelatihan yang sesuai dengan minat atau kebutuhan. Tidak perlu berlarut-larut dalam kekhawatiran pekerjaan yang mudah tergantikan. Satu yang hilang akan membawa banyak peluang baru dan menantang. Sepakat?
0 Comments