Sumber : The Finery Report
Suka dengan industri kecantikan dan tertarik menjadi seorang penata rias (makeup artist)? Profesi ini layak untuk dipertimbangkan karena beberapa alasan. Kamu bisa nyaman bekerja di bidang yang disukai, belajar dan mengalami hal-hal baru, membangun bisnis sendiri, serta bisa bertemu dengan orang-orang baru—dan mungkin saja selebritas! Menarik, kan?
Profesi ahli tata rias di masa kini sudah lebih mudah ketimbang saat 10 tahun yang lalu. Hal ini tentunya berkat kesadaran khalayak akan industri kecantikan dan banyaknya tutorial makeup di media sosial. Namun, bukan berarti karier ini bisa dianggap enteng! Untuk menjadi ahli tata rias, kamu harus menguasai kemampuan-kemampuan berikut!
Komunikasi
Ahli tata rias tidak bekerja secara terisolasi. Kamu harus mampu bekerja sama dengan klien, fotografer, penata busana, model, atau bahkan selebritas. Jadi, memahami kebutuhan dan keinginan setiap klien adalah kunci sukses untuk memberikan hasil dan pelayanan yang memuaskan. Sebagai ahli tata rias profesional, kamu juga harus sopan dan meyakinkan ketika memberikan sugesti dan berkomentar.
Bersikap Tenang di Bawah Tekanan
Tidak ada seorang pun yang sempurna, termasuk ahli tata rias profesional yang sewaktu-waktu bisa saja melakukan kesalahan. Misalnya, memilih warna lipstik yang tidak sesuai kebutuhan acara atau membubuhkan eyeliner yang agak mencong. Apa yang akan kamu lakukan jika menghadapi hal-hal tersebut? Agar tetap profesional, berlatihlah untuk bersikap tenang di bawah tekanan dan mencari solusi secara cepat.
Orisinalitas
Hal yang membedakanmu dengan ahli tata rias lain adalah kemampuan untuk menambahkan sentuhan personal atau membuat gaya baru dan unik ke dalam riasan. Oleh sebab itu, berlatihlah secara tekun untuk mengembangkan gaya merias orisinal sehingga orang-orang akan melihat poin plus dalam dirimu.
Baca juga: Rekomendasi Pelatihan yang Harus Kamu Coba di Karier.mu!
Teliti terhadap Detail
Hasil riasan yang diminta klien pastinya berbeda-beda, terutama jika bekerja di bidang tata rias film atau editorial. Ada banyak situasi dan kondisi yang akan kamu hadapi saat bekerja. Maka dari itu, supaya tidak salah langkah, kamu harus teliti terhadap detail, fokus, dan menyelesaikan setiap permasalahan secara tanggap.
Imajinasi Kreatif
Sama halnya dengan karier-karier yang berbasis seni, kemampuan ahli tata rias bersumber dari kreativitas. Kualitas paling dasar dari seorang penata rias ialah indra penglihatan dan keahlian untuk memvisualisasi ide-ide. Latihlah imajinasi kreatifmu dengan memperbanyak inspirasi tata rias dari berbagai sumber, seperti situs web, majalah, atau platform seperti Pinterest.
Baca juga: Pelajari Strategi Promosi Bisnis Melalui Media Sosial
Pemahaman tentang Teori Tata Rias, Teknik Rias, dan Produk Kecantikan
Setelah memutuskan untuk terjun menjadi ahli tata rias profesional, langkah awal yang harus kamu lakukan adalah memahami teori dasar. Mengapa? Mempelajari dan memperhatikan cara kerja ahli tata rias berpengalaman memang bagus untuk menambah pemahaman dari segi praktik. Namun, tanpa fondasi teoretis, akan sulit untuk mempertahankan ingatan tentang praktik tata rias.
Daftar ke platform kursus yang tepercaya, seperti Karier.mu, bisa menjadi solusi. Pasalnya, di platform ini, kamu akan diajarkan tentang teori pengaplikasian produk, seperti alat-alat yang digunakan dan jenis produk yang cocok untuk kulit atau momen tertentu. Untuk mengaplikasikan kosmetik secara tepat, kamu harus paham macam-macam kulit, termasuk kondisi, warna, sensitivitas, struktur tulang, dan bentuk wajah.
Setelah mengerti teori, barulah mulai memperbanyak latihan sebelum bekerja secara profesional. Kamu dapat mengikuti kelas intensif, bekerja sebagai asisten di salon atau ahli tata rias freelance, atau berlatih mendandani teman. Berkat memahami dasar-dasar tata rias, akan lebih mudah untuk bereksperimen dan menemukan gaya meriasmu sendiri.
Bagaimana? Sudah siap mengembangkan kemampuan-kemampuan di atas untuk menjadi penata rias yang andal? Ahli tata rias adalah profesi yang menjangkau banyak kalangan dan saat ini memiliki permintaan yang tinggi. Oleh karena itu, apabila kamu tertarik menggeluti bidang ini, jangan ragu untuk mempelajari dan berlatih lebih lanjut secara rutin, ya!
0 Comments